Dalam adat istiadat perkawinan Melayu Lingga terdapat tradisi membuat kembal yang dihadiahkan kepada orang-orang yang berzanji. Kembal merupakan setangkai bunga yang bertangkai buluh dan dibawahnya terdapat satu kotak kertas kecil yang berisikan bunga rampai yang harum. Kembal yang dijadikan hadiah bersama dengan bunga telur dan dicacak di dalam gelas yang berisi wajik untuk dihadiahkan kepada orang yang berzanji. Bunga kembal dan bunga telur mempunyai ukuran yang berbeda. Bunga kembal berukuran lebih kecil daripada bunga telur. Kembal bermakna ucapan terima kasih dan mempererat silaturahmi.
Bahan pembuat bunga kembal dari kertas berwarna-warni, dan tangkainya dari buluh. Kotak kembal berbahan dari kertas berwarna kuning yang dibuat kotak. Di dalam kotak diisi dengan bunga rampai. Kotak yang berisi dengan bunga rampai di tusuk dengan tangkai bunga kembal sehingga terletak di bawah bunga. Setelah kembal disiapkan, dicacak di atas wajik yang berada dalam gelas kaca, bersama-sama dengan bunga telur. Setelah orang berzanji selesai, sebelum pulang mereka dihadiahkan berkat yang di dalamnya ada kembal oleh perwakilan pihak pengantin perempuan.
Sumber : Dinas Kebudayaan Kabupaten Lingga